oleh Hari Rahmadi
Pada 7 s.d. 18 Desember 2021, SMP Negeri 4 Kota Metro mengadakan perlombaan membuat info grafis dan pemilihan twibbon terfavorit. Lomba Info Grafis profil pelajar Pancasila merupakan penilaian karya berupa info grafis yg diperlombakan antar siswa di SMP negeri 4 Metro. Siswa diminta mengumpulkan kaya orisinil mengenai info grafis profil pelajar Pancasila yang berisi, elemen profil pelajar Pancasila dan contohnya dalam kehidupan sehari-hari disekolah sedangkan lomba twibbon terfavorit merupakan voting like terbanyak pada foto bertwibbon yang diposting pada akun media sosial peserta didik yang bersifat memeriahkan acara.
Pelatihan membuat info grafis untuk siswa SMP 4 kota Metro merupakan tindak lanjutan dari event perlombaaan info grafis tersebut. Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan skill atau kemampuan baru pagi peserta didik. Adapun kemampuan yang dimaksud yaitu mengolah gambar digital. Peserta didik diajarkan dapat menciptakan gambar digital dengan menggunakan aplikasi canva. Contoh karya siswa-siswi smp negeri 4 metro sebagai berikut.
Adapun pemenang lomba info grafis yaitu :
- JUARA 1 : KELAS 9B ( Syifa Aqila, Chelsea, Bianca )
- JUARA 2 : KELAS 7C ( Annisa Bilqis , Lutfia Alya Medina, Nurul)
- JUARA 3 : KELAS 8F (Zakiyah Amalia, Fahira Naya, M.Reyhan)
Sedangkan lomba twibbon terfavorit yang diposting di Instagram dimenangkan oleh NABILA AULIA PUTRI dari KELAS 8D , Akun IG : nbaulptri_ dengan likes terbanyak : 676 likes