oleh Citra Alam Puspita dan Bagas Rahmata Putra

Lomba Sekolah Siaga Kependudukan Tingkat Kota Metro Tahun 2024 baru saja diselenggarakan. SMPN 4 Metro menjadi salah satu peserta lomba tersebut. Lomba dilaksanakan pada hari Jumat, 19 Juli 2024. Dengan tim penilai dari BKKBN Provinsi Lampung, yang dipiloti oleh Bpk. Susanto, Dinas PPPAPPKB Metro, Dinas Kesehatan Metro, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Metro, Dinas Dupcapil Kota Metro, Dinas Kominfo Kota Metro, Dinas Perpustakaan Kota Metro, PKB Kecamatan Metro Timur, dan IPeKB Kota Metro.

Kegiatan dimulai dengan penerimaan tim Pembinaan Teknis dan Verifikasi Lapangan Sekolah Siaga Kependudukan Tingkat Kota Metro Tahun 2024. Acara dipandu oleh tim PPPAPPKB Kota Metro. Diawali dengan sambutan dari pihak sekolah, kemudian BKKBN Provinsi Lampung. Selanjutnya pemaparan implementasi Sekolah Siaga Kependudukan SMPN 4 Kota Metro dengan program unggulan “Anting Merah (Anti Stunting Meraih Berkah)” dan “Sisi Hati (Siswa Peduli Sahabat Sejati)” dan 12 indikator penilaian mandiri oleh Ibu Dessy Rahmafhany. Setelah itu dilanjutkan dengan kunjungan lapangan, mulai dari sekretariat Sekolah Siaga Kependudukan, Pokja Anting Merah dan Pokja Sisi Hati. Dilanjutkan dengan Pokja Kependudukan SSK SMPN 4 Kota Metro, Taman Literasi lalu berakhir di Bengkel Seni SMPN 4 Kota Metro. Rangkaian kegiatan ini ditutup dengan foto bersama dan tim izin berpamitan.

Besar harapan kami semoga sekolah SMPN 4 Metro dapat meraih juara agar dapat melanjutkan kompetisi ini sampai tingkat Nasional. Aammiin. SSK (Sekolah Siaga Kependudukan) adalah program yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan keterampilan masyarakat dalam hal kependudukan dan statistik. Sekolah yang sudah mengimplementasikan SSK adalah sekolah yang mengintegrasikan pendidikan kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga (PKKBPK) ke dalam beberapa mata pelajaran dan atau muatan lokal khusus kependudukan.